Cara Merawat Sepatu Putih Berbahan Kanvas

Sepatu putih merupakan salah satu fashion item yang wajib dimiliki karena bisa dipadukan dengan berbagai macam look. Namun, sepatu putih berbahan kanvas memerlukan usaha ekstra agar tetap terlihat bersih dan terawat. Sepatu berbahan kulit akan lebih mudah untuk dibersihkan karena kotoran tidak mudah menyerap. Agar sepatu putih berbahan kanvas tidak mudah kotor, bagaimana cara merawatnya? Simak cara merawat sepatu putih berbahan kanvas di bawah ini!

  • Tisu Basah Sebagai Pertolongan Pertama

Jika sepatumu terkena noda kecil, jangan langsung panik. Gunakan tisu basah untuk memudarkan noda tersebut. Harus diingat jangan membersihkan dengan gerakan menggosok karena akan membuat noda semakin menyebar. Jadi, tepuk-tepuk dengan lembut dan biarkan noda yang menempel pada sepatumu terserap oleh tisu basah.

  • Jangan Langsung Dicuci!

Sepatu kanvas putih terkena banyak kotoran dan lumpur? Oh no! Kamu pasti sudah membayangkan warnanya sudah tidak bisa terselamatkan lagi, kan? Masih bisa! Jadi, saat sepatumu terkena lumpur, jangan langsung dicuci! Justru biarkan sampai mengering. Setelah kering, tepuk-tepuk sepatu hingga lumpur dan kotoran yang sudah kering itu terlepas dari sepatu kanvasmu. Setelah banyak kotoran yang rontok, bersihkan sisanya dengan kain kering.

  • Jangan Lupakan Bagian Dalam Sepatu

Saat membersihkan sepatu, terkadang bagian dalam sepatu malah terlupakan. Jika bagian dalam sepatu kotor dan tidak pernah dicuci, akan banyak bakteri yang muncul dan dapat menyebabkan bau kaki. Kamu pastinya tidak mau hal itu terjadi, kan? Setelah bagian luar sudah bersih, kamu bisa menggunakan campuran air dan baking soda. Kemudian sikat dengan lembut, ya. Gerakan menyikat yang keras akan merusak dan mengubah bentuk sepatumu.

  • Bilas dengan Air Hangat

Jika seluruh bagian sepatu putihmu sudah bersih, kini saatnya untuk membilas sepatu dari sisa-sisa sabun. Langkah terbaiknya adalah dengan menggunakan air hangat. Dengan air hangat, sela-sela sepatu akan terbuka dan mengeluarkan bakteri-bakteri yang dapat menyebabkan bau kaki dan juga membuat sisa sabun terangkat.

  • Masukkan Kain Tebal

Untuk apa, sih, kain tebal itu? Jadi, sebelum kamu menjemur sepatumu, ada baiknya memasukkan kain tebal yang kering ke dalam sepatumu. Tujuannya adalah untuk menyerap air dalam sol sepatumu dengan sempurna sebelum proses penjemuran.

  • Keringkan Secara Alami

Yup, kamu membutuhkan ekstra kesabaran dalam mengeringkan sepatu kanvasmu. Pastikan saat menjemur kamu juga mengekspos bagian dalam sepatu agar kering juga. Hindari sepatu kanvasmu dari sinar matahari dan udara panas yang ekstrem, seperti udara kipas AC. Keringkan secara alami dengan angin. Jika terpapar oleh panas, maka lem pada sepatumu akan terlepas.

Itu dia cara merawat sepatu putih berbahan kanvas. Memang susah-susah gampang dan butuh kesabaran ekstra, sih. Akan tetapi jika sepatumu bersih, tentu kamu akan semakin percaya diri dan stylish!

BACA JUGA:

--

--